SAMSUNG Galaxy Grand 2 Duos [G7102] - Black
SAMSUNG Galaxy Grand 2 merupakan salah satu produk andalan Samsung yang belum lama ini diperkenalkan oleh Samsung. Sesuai dengan namanya, Galaxy Grand 2 ini merupakan generasi baru dari Galaxy Grand sebelumnya yang telah dirilis dan sukses di pasaran. Kehadiran Galaxy Grand generasi kedua ini tentu menawarkan sejumlah perbaikan dari generasi sebelumnya, termasuk perbaikan resolusi layar, kapasitas baterai, dan juga dari segi performa. Selain itu, Galaxy Grand 2 juga menghadirkan beberapa fitur baru yang lebih menarik.
Design and Build Quality
Berbicara mengenai desain, Samsung tidak pernah memberikan desain yang mengecewakan, termasuk pada smartphone andalannya yang satu ini. Galaxy Grand 2 hadir dengan desain yang atraktif dengan layar yang cukup lebar yakni 5,25 inchi dan resolusi layar berkualitas HD (1280 x 720 piksel) dengan kerapatan piksel sebesar 280 ppi. Resolusi tersebut mampu menyajikan tampilayan layar yang tajam dan nyaman untuk di lihat. Resolusi layar ini merupakan salah satu perbaikan dari generasai sebelumnya yang hanya hadir dengan resolusi 800 x 480 piksel. Ponsel ini juga cukup ramping dengan dimensi 146,8 mm x 75,3 mm x 8,9 mm dan berat 163 gram. Seperti biasa, Ponsel pintar ini juga tersedia dalam 2 pilihan warna yaitu warna hitam dan putih. Kedua varian warna ini terlihat begitu elegan dan cantik dengan logo Samsung di bagian belakang dan di atas layar. Dengan desain ramping dan body belakang bertekstur bahan kulit ini, sehingga membuat pegangan yang cukup nyaman. Galaxy Grand 2 ini cukup elegan untuk dibawa kemana – mana.
Features and Performances
Samsung memang tidak pernah ketinggalan jika berbicara soal fitur. Sederet fitur canggih dan menarik telah dipersiapkan oleh Samsung untuk produk unggulannya ini. Galaxy Grand 2 hadir dengan fitur Dual SIM on yang memungkinkan pengguna untuk mengaktifkan dua kartu SIM sekaligus dalam perangkat ini. Tidak ketinggalan, fitur kamera yang ditawarkan oleh ponsel ini juga cukup mumpuni dengan kamera belakang beresolusi 8 MP dan kamera depan 1.9 MP. Kamera belakangnya dilengkapi dengan LED flash untuk membantu memotret di tempat yang gelap atau kurang cahaya.
SAMSUNG Galaxy Grand 2 telah dilengkapi dengan fitur Sound & Shot. Fitur ini memungkinkan pengguna untuk memotret atau merekam apa yang terdengar ketika foto tersebut diambil. Fitur Grup Play memudahkan pengguna untuk berbagi dokumen, foto, bermain game dan mendengarkan musik secara bersamaan. Untuk memudahkan pengguna menerjemahkan bahasa, tersedia Built-in S Translator.
Dengan mengusung prosesor Quad Core berkecepatan 1,2 GHz, Galaxy Grand 2 juga menjanjikan performa yang mumpuni. Prosesor ini memungkinkan multitasking berjalan dengan lancar tanpa mengalami lag serta dapat memainkan video atau membuka laman web dengan lancar. Untuk fitur konektivitas tersedia Bluetooth 4.0, WiFi, dan pot USB 2.0
Memori internal yang ditawarkan SAMSUNG Galaxy Grand 2 sebesar 8 GB dan memiliki RAM 1.5 GB, selain itu masih didukung dengan penyimpanan eksternal (slot micro SD) hingga 64 GB. Smartphone terbaru samsung ini memiliki baterai Li-Ion yang cukup tahan lama yaitu berkapasitas 2600 mAh. Dengan kapasitas baterai tersebut, ponsel ini mampu memainkan video selama 10 jam nonstop dan waktu standby hingga 370 jam.
Kesimpulan
Secara keseluruhan, smartphone SAMSUNG Galaxy Grand 2 menawarkan performa yang bagus dengan fitur yang lengkap dan inovatif. Smartphone yang berjalan dengan sistem operasi Android Jelly Bean 4.3 ini dapat mengeksekusi beberapa perintah sekaligus dengan lancar berkat dukungan prosesor yang handal dan RAM berkapasitas 1,5 GB. Mengenai harga, Galaxy Grand 2 dibanderol dengan harga Rp 4 jutaan. Harga ini cukup sebanding dengan apa yang diberikan. (Singgih)
- Optimal Wide View - Viewing Experience
- Samsung GALAXY Grand 2 dengan layar HD 5.25" dengan aspek rasio 16:9 sangat ideal untuk menonton film dan bermain game. Dikemas dengan bentuk ramping dengan pegangan yang nyaman, sangat portabel.
- Optimal Wide View – Multi-window
- Multi Window membantu Anda untuk lebih mudah saat melakukan proses multitasking. Anda dapat menikmati video Anda, browsing halaman web dan membuat memo sekaligus pada satu layar.
- Fun
- Nikmati berbagai kecerian yang Anda bisa dapatkan pada Samsung GALAXY Grand 2 ini. Hadir dengan fitur Sound & Shot yang memungkinkan Anda untuk memotret apa yang terjadi dan merekam apa yang terdengar saat foto itu diambil.
- Grup Play memungkinkan Anda untuk berbagi foto, dokumen, game, dan mendengarkan musik serta menonton video bersama-sama.
- Built-in S Translator mempermudah hambatan bahasa dan dapat menerjemahkan berbagai macam bahasa.
- Powerful Hardware
- Dibekali dengan prosesor Quad Core yang mendukung multitasking berjalan lebih mulus dan lebih cepat memuat halaman web serta memainkan video dengan lancar. Selain itu GALAXY Grand 2 juga memiliki baterai 2600mAh yang tahan lama hingga Anda dapat memainkan 10 jam video. Bluetooth 4.0 untuk konektivitas lebih cepat dan nyaman dan GPS + Glonass menawarkan deteksi lokasi yang lebih cepat dan lebih akurat.
- Always on with Dual SIM
- Dual SIM yang intuitif memisahkan penggunaan SIM Card Anda untuk urusan bisnis atau pribadi dengan rencana penggunaan dan harga yang berbeda.
spesifikasi
GENERAL
|
GSM 850 / 900 / 1800 / 1900 - SM-G7100
| |
GSM 850 / 900 / 1800 / 1900 - SM-G7102 (SIM 1 & SIM 2)
| ||
HSDPA 850 / 900 / 1900 / 2100
| ||
LTE 800 / 850 / 900 / 1800 / 2100 / 2600 - SM-G7105
| ||
Optional Dual SIM (Micro-SIM, dual stand-by)
| ||
2013, November
| ||
Available. Released 2014, January
|
BODY
|
146.8 x 75.3 x 8.9 mm (5.78 x 2.96 x 0.35 in)
| |
163 g (5.75 oz)
|
DISPLAY
|
TFT capacitive touchscreen, 16M colors
| |
720 x 1280 pixels, 5.25 inches (~280 ppi pixel density)
| ||
Yes
|
SOUND
|
Vibration; MP3, WAV ringtones
| |
Yes
| ||
Yes
|
MEMORY
|
microSD, up to 64 GB
| |
8 GB, 1.5 GB RAM
|
DATA
|
Yes
| |
Yes
| ||
HSDPA, 42.2/21 (region dependent) Mbps; HSUPA, 5.76 Mbps/ LTE, Cat3, 50 Mbps UL, 100 Mbps DL (SM-G7105 only)
| ||
Wi-Fi 802.11 a/b/g/n, dual-band, Wi-Fi Direct, DLNA, Wi-Fi hotspot
| ||
v4.0, A2DP, EDR, LE
| ||
microUSB v2.0
|
CAMERA
|
8 MP, 3264 x 2448 pixels, autofocus, LED flash
| |
Geo-tagging, touch focus, face and smile detection, image stabilization
| ||
1080p@30fps, stereo sound rec.
| ||
1.9 MP
|
FEATURES
|
Android OS, v4.3 (Jelly Bean), upgradable to v4.4.2 (KitKat)
| |
Qualcomm MSM8226 Snapdragon 400
| ||
Quad-core 1.2 GHz Cortex-A7
| ||
Adreno 305
| ||
Accelerometer, proximity, compass
| ||
SMS(threaded view), MMS, Email, Push Mail, IM
| ||
HTML5
| ||
FM radio
| ||
Yes, with A-GPS, GLONASS
| ||
Yes, via Java MIDP emulator
| ||
Black, White, Pink
| ||
- SNS integration
- MP4/WMV/H.264/H.263 player - MP3/WAV/eAAC+/FLAC player - Organizer - Photo/video editor - Document viewer - Google Search, Maps, Gmail, YouTube, Calendar, Google Talk, Picasa - Voice memo/dial/commands - Predictive text input |
BATTERY
|
Li-Ion 2600 mAh battery
| |
(2G) / Up to 370 h (3G)
| ||
(2G) / Up to 17 h (3G)
|
MISC
|
0.58 W/kg (head) 1.03 W/kg (body)
| |
0.44 W/kg (head) 0.44 W/kg (body)
| ||
TESTS
|
Basemark OS II: 275
| |
Endurance rating 45h
|
No comments:
Post a Comment